Atasi Kaki Pecah-pecah dengan Gula Merah
Tips Mengatasi Kaki Pecah-Pecah dengan Gula Merah. Kaki pecah-pecah sudah bukan menjadi hal baru. Sering sekali kita melihat kaki-kaki seorang ibu atau bapak dengan keadaan pecah-pecah pada tumit atau samping tapak kaki-nya. Kaki pecah-pecah ini wajar adanya dan ini bukanlah penyakit serius. Perlu diketahui bahwa kulit telapak kaki adalah kulit yang paling tebal di tubuh kita diantara kulit dibagian lainnya, maka wajar saja karena memang telapak kaki punya tugas yang begitu berat setiap harinya.
Kaki harus menopang tubuh setiap saat, hentakan demi hentakan terjadi pada kaki, ini secara alami akan membuat telapak kaki mudah untuk pecah-pecah pada sebahagian orang. Sebahagian orang ada yang tidak peduli dengan kondisi kaki seperti ini, namun mungkin berbeda dengan Anda yang masih muda atau masih mengedepankan penampilan, pasti telapak kaki yang pecah-pecah adalah menjadi suatu masalah besar dalam hidup Anda. Maka, kali ini kami akan coba membahas tentang tips mengatasi kaki pecah-pecah dengan menggunakan gula merah. Iya dengan menggunakan gula merah, bukan gula pasir. Mau tahu bagaimana caranya? Simak terus pembahasannya.
Mengatasi Telapak Kaki yang Pecah-Pecah
Untuk menghilangkan dan mengatasi kaki pecah-pecah, ikuti langkah-langkah berikut:
1. Rendam kaki dengan menggunakan air hangat, masukan baby oil atau susu untuk melunakkan kulit telapak kaki Anda. Tambahkan juga anti septik atau peppermint untuk mencegah terjadinya infeksi ringan.
2. Setelah kulit kaki menjadi lunak, gosokkan dengan exfoliator. Anda bisa membuatnya dengan campuran madu, minyak zaitun, dan gula merah yang ditumbuk.
3. Kemudian bilas kaki sambil Anda gosok dengan batu apung, agar pecah-pecah pada kaki hilang dan bersih, ingat jangan menggosok terlalu keras karena dikhawatirkan akan menjadi luka, kalau ada bagian kaki yang terlalu keras, maka coba dengan meneteskan jeruk nipis pada bagian tersebut.
4. Terakhir, keringkan kaki anda dan berikan foot cream kemudian bungkus kaki dengan kaus kaki, lakukan hal ini terus menerus secara rutin.
Itulah cara menghilangkan pecah-pecah pada kaki yang bisa disajikan kali ini. Anda bisa juga menggunakan cara lain yang lebih sederhana yaitu dengan mandi dan menggosok tumit kaki dengan batu apung. Kenapa ketika mandi? tujuannya agar telapak kaki Anda lembut dan lunak kulitnya, sehingga akan lebih mudah digosok dengan batu apung agar bagian yang pecah-pecah tersebut menjadi halus kembali. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.